Bengkel Mobil
Dengan mempunyai mobil yang bisa dibilang perawatannya lumayan riweuh dan juga spare part yang lumayan susah didapat, membuat kami banyak belajar. Proses pembelajaran kami diawali dengan cara seringnya mobil mogok di tengah jalan. Setiap kali mobil ngadat kami teliti satu persatu kenapa rusaknya, rusaknya dimana dan bagaimana solusinya.
Selain itu kami juga banyak berkenalan dengan bengkel-bengkel khusus peugout, belajar dari para montir, sharing ilmu dan pengalaman. Tak lupa kami bertanya di komunitas mobil peugout bagaimana jika terjadi sesuatu, dimana beli sparepart yang lengkap, original atau kw dan harganya terjangkau.
Manfaat dari seringnya mobil kami mogok ditengah jalan, membuat kami memiliki banyak saudara, menambah ilmu dan pengalaman. Hal inilah yang ternyata dilihat oleh bapak mertua. Sedikit demi sedikit bapak mulai mengikutsertakan suami dalam usaha bengkelnya. Karena bapak sudah sepuh dan cuma suami yang diharapkan untuk meneruskan usahanya.
Mulailah kami belajar lagi, kalau sebelumnya kami hanya belajar tentang mobil peugout. Kini mulai belajar lagi berbagai jenis mobil dengan beragam merk. Kami belajar seluk beluk mobil selain dari montir bengkel, komunitas juga dari youtube.
Banyak kendala yang kami hadapi dalam mengelola usaha bengkel ini. Tetapi kegiatan yang dilakukan sesuai dengan passion, kelebihan dan keunikan itu tidak ada mengenal patah semangat, stres dan bosan. Yang ada hanya selalu semangat, berinovasi dan terus berkembang. Alhamdulillah usaha bengkel mertua terus maju.
0 komentar:
Posting Komentar